Congratulations! Tim Senam Pramuka MI Ma’arif NU Sunan Ampel Sumberagung juara 1 se-kabupaten Mojokerto.

Assalamualaikum Wr. Wb.

Alhamdulillah, puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, karena atas ridhoNya dan hidayahNya, tim senam pramuka MI Ma’arif NU Sunan Ampel Sumberagung-Jatirejo, telah menjuarai senam pramuka yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Mojokerto tahun 2021 dalam rangka HUT Pramuka ke-60, lomba senam pramuka tingkat Kwarran. Sholawat serta salam tidak lupa kita haturkan kepada nabi besar Muhammad SAW, karena beliau adalah suri tauladan bagi kita semua.

Selamat untuk tim senam pramuka yang mana semua anggota adalah peserta didik MI Ma’arif NU Sunan Ampel Sumberagung telah menjadi Juara 1 Lomba Senam tingkat kabupaten dengan total nilai 277. Sementara untuk juara 2 dengan raihan nilai sebesar 264 oleh MI Miftahul Qulub, dan pemenang ketiga diraih oleh SDN Pandan dengan total nilai 261.

MI Ma’arif NU Sunan Ampel Sumberagung tidak hanya tahun ini saja menjuarai Perlombaan Senam Pramuka. Terhitung kami telah beberapa kali menjuarainya, yakni tiga kali juara 1 dan satu kali juara 2.

Untuk Tim Senam Pramuka MI Ma’arif NU Sunan Ampel Sumberagung, tetaplah menjadi pribadi yang baik, rendah hati, dan selalu bersyukur dalam menyikapi kemenangan ini. sekali lagi selamat tetap semangat, semoga di perlombaan selanjutnya yang akan mendatang kita akan menjuarainya lagi, aamiin.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *